Detail Berita

PERTEMUAN KE 18 LEMBAGA TA'MIR MASJID (LTM) SE KECAMATAN TAJINAN

Kecamatan Tajinan – Minggu 17 Juni 2022 Pertemuan Rutin ke 18 Lembaga Ta'mir Masjid (LTM) Se Kecamatan Tajinan tetap Istqomah dan kali bertempat di Masjid Sabilit Taqwa Desa Purwosekar dan telah terlaksana dengan susunan acara sbb:

1. Pembukaan MC : H. Suroso

2. Sambutan ibu Kades Purwosekar sekaligus mewakili Ta'mir/tuan rumah. (Ibu Linda Ernaningtiyas, SE)

3. Sambutan Ketua LTM : H. Nuryasin, SH

4. Sambutan Bapak Camat Tajinan yang diwakili oleh Plt. Kasi Kesejahteraan Sosial dan Kepemudaan Bapak Hamim :

  • Menyampaikan Salam & permohonan maaf dari Bapak Camat  Tajinan karena belum bisa hadir secara Pribadi, baru saja beliau selesai penataan persiapan Peresmian Rumah Restorative Justice atau Rumah RJ yang berlokasi di Kantor Desa Gununsari bersama Plt Sekcam, Kasi dan Kasubag;
  • Bapak Camat mewakili Pemerintah Pemerintah Kabupaten Malang Kecamatan Tajinan Sangat mendukung acara Pertemuan Rutin 18 Lembaga Ta'mir Masjid (LTM) Se KecamatanTajinan
  • Penyampaian hasil penyembelihan hewan qurban dlm Hari Raya Idul Adha 1443 H, Sapi 105 ekor Kambing 592 ekor di 12 desa.

5. Mauidoh Khasanah oleh Drs. KH. Hafid Fanani, M.Si

6. Musyawarah dan Tanya jawab tentang persiapan Diklat Khotib Jum'at yang akan dilaksanakan pada hari rabu tanggal 20 Juli 2022, Pukul 12,30 Wib bertempat di Warung Pedes Desa Tangkilsari.

7. Doa dan Penutup.

Berita Lain