Detail Berita

PERTEMUAN RUTIN BULANAN TP-PKK KECAMATAN TAJINAN DAN DESA

KECAMATAN TAJINAN - Jumat (16/12/2021) bertempat di Balai Pertemuan Wisata Sumberjenon dilaksanakan Pertemuan Rutin bulanan PKK Kecamatan dan Desa se Kecamatan Tajinan yang dirangkai dengan Sosialisasi hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-IX PKK Tahun 2021.

Acara yang dihadiri oleh Pengurus TP-PKK Kecamatan Tajinan dan Ketua Pengurus TP-PKK Desa se - Kecamatan Tajinan yang diawali dengan do’a dan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Mars PKK merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh TP-PKK kecamatan Tajinan sebagai bagian dari koordinasi dan silaturahmi seluruh pengurus Kecamatan dan Desa.

Dalam sambutannya, Ny. Lilik Indayati, SE selaku Ketua TP-PKK Kecamatan Tajinan menyampaikan terima kasih bahwa acara yang dilaksanakan pada hari ini tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. Selain itu terima kasih disampaikan atas peran TP-PKK yang sealu proaktif dalam kegiatan PKK Baik di Tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa

Ketua TP-PKK Kecamatan Tajinan kembali menegaskan kembali terkait dengan tetap menjaga kesahatan karena Pandemi Covid-19 belum berakhir terutama di wilayah Kecamatan Tajinan “Alhamdulillah Sampai dengan saat ini Kecamatan Tajinan tetap dalam Lindungan yang Maha Kuasa diberikan tetap Zona Hijau Oleh karena itu, melalui acara ini Ketua TP-PKK Kecamatan Tajinan tetap menghimbau untuk lebih disiplin menerapkan pola hidup sehat dan bebas Covid-19 dengan 7 M, Memakai masker standar dengan benar, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Mengurangi Mobilitas, Meningkatkan imun dan Mentaati aturan serta jika terpaksa keluar rumah agar Menghindari Kerumunan.  

Ketua TP-PKK Kecamatan Tajinan memacu semangat para Pengurus TP-PKK Tetap semangat pada pengabdian kepada Negara tanpa melalaikan kewajiban pada keluarga sehingga semua seimbang, keseimbangan yang akan membawa kebaikan atau manfaat bagi kita semua”.

Diakhir sambutannya Ketua TP-PKK Kecamatan Tajinan Mensosialisasikan hasil Rakernas ke-IX PKK tahun 2021 dalam penyampaiannya, Rakernas ke-IX PKK tahun 2021 telah mengubah struktur kepengurusan di TP-PKK Kecamatan dan Desa. Terlihat dari adanya struktur Wakil Ketua yang berkurang. Terkait program kerja TP-PKK, akan mengikuti hasil Rakernas sehingga pola koordinasi dan fasilitasi nantinya akan sesuai antara PKK Pusat, Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Desa.

Berita Lain